Penyaluran Bantuan Pangan Beras Oktober 2024 untuk KPM Desa Merkawang Berlangsung Lancar

  • Oct 17, 2024
  • Merkawang
  • Pemerintahan

Tuban, merkawang-tambakboyo.desa.id | Pada Selasa, 15 Oktober 2024, sejak pukul 8.00 WIB, Pendopo Balai Desa Merkawang dipenuhi oleh Keluarga Penerima Manfaat (KPM) yang datang untuk menerima bantuan pangan berupa beras. Para KPM membawa undangan dan dikumpulkan di meja depan yang telah disiapkan oleh perangkat desa. Sementara itu, Juru Salur dari PT. POS Tuban tiba hampir bersamaan dengan KPM untuk melakukan verifikasi penerima bantuan.

Juru Salur menyiapkan berbagai dokumen penting, seperti Berita Acara Serah Terima (BAST) Penerima Bantuan Pangan, Surat Pernyataan Tanggung Jawab Mutlak (SPTJM) untuk penggantian penerima, serta dokumen lainnya. Bantuan pangan beras untuk bulan Oktober 2024 ini diberikan kepada 138 KPM, masing-masing menerima satu sak beras dengan berat 10 kg. Perangkat desa yang hadir membantu dalam koordinasi, memastikan agar proses penyaluran berjalan dengan tertib dan lancar.

Kegiatan ini dibuka oleh Abdul Rozak (Kadus Kademangan), yang mewakili Kepala Desa Merkawang karena pada saat yang bersamaan Kepala Desa menghadiri kunjungan Pjs. Bupati Tuban, Agung Subagyo, di Kecamatan Tambakboyo. Dalam sambutannya, Abdul Rozak menyampaikan harapannya agar bantuan pangan ini dapat meringankan beban KPM dan mengajak warga untuk selalu bersyukur. Ia juga menekankan pentingnya menjaga kerukunan dan menghormati sesama warga.

Setelah sambutan, penyerahan simbolis bantuan beras dilakukan oleh Rasmijan, Kaur Perencanaan Desa Merkawang, bersama Petugas Juru Salur dari PT. POS Tuban. Penyerahan simbolis ini diberikan kepada dua KPM, satu laki-laki dan satu perempuan.

Selanjutnya, proses penyaluran berlanjut dengan pemanggilan KPM satu per satu sesuai urutan undangan yang telah dikumpulkan. Setelah dipanggil, KPM menjalani verifikasi dokumen seperti KTP Elektronik dan Kartu Keluarga, lalu dilakukan pemindaian barcode dan dokumentasi menggunakan sistem Android oleh Juru Salur PT. POS Indonesia. Setelah semua proses selesai, KPM dapat mengambil beras yang dijaga oleh Mus Mulyani, staf kebersihan desa.

Penyaluran bantuan berjalan tertib dan lancar dengan harapan dapat membantu meringankan beban warga penerima manfaat di Desa Merkawang. (ar/mir)

Info Desa, Mengabarkan Untuk Indonesia